fuah@uinkhas.ac.id (0331) 487550

Mahasiswa IAT Antusias Mengikuti Kegiatan Kajian Retorika Seputar Publik Speaking

Home >Berita >Mahasiswa IAT Antusias Mengikuti Kegiatan Kajian Retorika Seputar Publik Speaking
Diposting : Rabu, 30 Sep 2022, 13:44:05 | Dilihat : 350 kali
Mahasiswa IAT Antusias Mengikuti Kegiatan Kajian Retorika Seputar Publik Speaking


Kajian Retorika seputar publik speaking diadakan pada Jumat 30 September 2022 di Sekretariat Bersama Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora, Jember. Dihadiri oleh Bu Zulfan Nabrisah M.Th.I dalam mensukseskan acara yang digelar oleh HMPS IAT 2022/2021. Kajian ini merupakan event rutin yang diselenggarakan 2 Minggu sekali oleh departemen Pengembangan Skill Mahasiswa HMPS IAT.

Acara Kajian Retorika seputar publik speaking ini bertujuan meningkatkan rasa kepercayaan diri dan peforma ketika tampil didepan orang banyak. " Saya harap acara ini bisa merubah saya yang belum bisa berbicara dengan baik didepan audien menjadi cakap dan baik ," ujar salah satu mahasiswa baru selaku peserta kajian. " Acara ini atau saya sendiri tidak bisa merubah sesorang menjadi speaker yang baik atau professional, tetapi acara ini merangsang dan mendoktrin anda untuk terus berlatih dan bergerak untuk bisa menjadi lebih baik dan profesional ," tegas Bu Zulfan Nabrisah M.Th.I selaku Dosen UIN KHAS Jember dan pemateri acara ini.

Seperti acara kajian pada umumnya dipimpin oleh kak Lia Septia Dewi sekertaris HMPS sebagai moderator. Diacara ini selain membahas bagaimana menjadi speaker yang baik, ada sesi praktek dari peserta yang langsung dikoreksi oleh pemateri. Hal tersebut menggugah peserta serta mahasiswa untuk menjadi pembicara yang lebih baik. Hal positif lainnya selain mendapatkan ilmu tentang publik speaking, peserta juga bisa lebih akrab dengan pemateri Karena beliau bukan menganggap peserta sebagai pendengar tatapi sebagai teman yang mana antar peserta dan pemateri bisa bertukar pikiran.

Bu Zulfan Nabrisah M.Th.I menyampaikan materi dengan luwes dan peserta sangat menikmati kajian ini. Di akhir sesi, beliau berpesan kepada mahasiswa," jangan berhenti bergerak, terus tingkatkan skill kalian " ujar Bu Zulfan Nabrisah M.Th.I sebelum menutup materi. [Mas]

Berita Terbaru

Kunjungan Edukatif: Mahasiswa IAT UIN KHAS Jember Eksplorasi Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga
16 Aug 2024By admin
Serah Terima Mahasiswa PPL Prodi IAT di LSQ Ar-Rohmah Yogyakarta
11 Aug 2024By admin
Lagi, Mahasiswa IAT Raih Prestasi Internasional
07 Aug 2024By admin

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru

Lowongan

;